Menu
 


PKNU Gelar Pelatihan Saksi Penghitungan Suara Pemilu 2009
Lamongan, Jawa Timur, 15/12 - Ratusan kader dan simpatisan PKNU (Partai Kebangkitan Nasional Ulama) Lamongan berkumpul menghadiri acara sosialisasi strategi pemenangan pemilu 2009 yang digelar DPAC PKNU Kecamatan Laren, Senin (15/12).

Acara tersebut langsung dihadiri Ketua DPC PKNU Lamongan, Drs. Ec. Moch. Kasdi yang juga caleg PKNU DPRD Jawa Timur nomor urut 2. Ia tampak memberikan semangat saat memberikan sambutan, dia mengajak konstituen untuk bersama berjuang membesarkan PKNU.

"Partai PKNU harus mampu menjadi pengganti PKB di Lamongan, ini suara dari warga NU yang disampaikan ke saya, mereka menginginkan PKNU bisa menggantikan PKB, makanya kita akan buktikan pada pemilu 2009," ujar Kasdi mendapat aplaus. Kasdi sendiri saat ini masih tercatat sebagai anggota DPRD Jawa Timur dari Fraksi PKB.

Menurut Kasdi pemilu tinggal selangkah lagi sehingga kader dan simpatisan PKNU harus terjun ke lapangan untuk door to door ke warga yang ada di desa pelosok, target DPC PKNU, ungkap Kasdi harus menang. Sebab partai PKNU dibekengi oleh kiai dan ulama.

"Sejak partai PKNU didirikan saya sudah blusukan ke desa-desa dan mereka ternyata menerima keberadaan PKNU sebagai partai alternatif warga nahdliyin," tambahnya.

Terpisah DPAC (Dewan Pimpinan Anak Cabang) PKNU Kecamatan Lamongan menggelar acara pelatihan saksi di Hotel Grand Mahkota, Senin (15/12). Acara ini diikuti sekitar 250 orang perwakilan dari desa-desa yang ada di Kecamatan Lamongan. Peserta acara nantinya akan dijadikan oleh PKNU sebagai saksi penghitungan suara pada pemilu 2009.

Sekretaris DPAC PKNU Lamongan, Rutabuz Zaman mengatakan acara tersebut selain untuk memberikan pembekalan terhadap saksi PKNU, juga guna menyamakan visi dan misi agar mereka ikut memenangkan pemilu 2009.

"Para saksi nanti kita bekali mereka misalnya mengenai materi bagaimana tata cara untuk menjadi saksi penghitungan suara, ini penting diketahui mereka, supaya mereka nanti tanggap bila terjadi kecurangan dalam penghitungan suara pemilu 2009," ujar putra KH. Abdus Salam mantan Ketua PKB Lamongan periode 1999-2004.

Rutabuz Zaman yang juga menjadi caleg PKNU DPRD Lamongan nomor urut 4 ini menambahkan untuk saksi-saksi PKNU di Kecamatan Lamongan sudah dibentuk mulai dari tingkat ranting desa hingga kecamatan. Diharapkan dengan terbentuknya saksi dari PKNU ini bisa membuat PKNU mendapatkan kemenangan mutlak di Kecamatan Lamongan.

"Dalam pembentukan saksi-saksi itu PKNU tidak mengalami kesulitan, bahkan sampai saat ini masih ada warga nahdliyin yang ingin mendaftarkan diri ke DPAC PKNU Kecamatan Lamongan, mereka ingin menjadi sukarelawan saksi PKNU," tambah Rutabuz Zaman.

Dia mengaku optimis dengan suksesnya acara pelatihan saksi PKNU tersebut partai ini akan diminati oleh warga di desa-desa terutama mereka yang nahdliyin karena sepulang dari pelatihan tersebut, ratusan saksi itu diharapkan bisa melakukan sosialisasi mengenai keberadaan PKNU kepada masyarakat.

"Tapi harus diingat mereka tidak boleh menggunakan cara politik kotor, mereka harus mengedepankan etika moral yang telah diajarkan kiai-ulama NU," tegasnya berhara(kabarpemilu.com)

Post a Comment

 
Top